Korban Bunuh Diri Yang Ditemukan Sudah di Evakuasi

| Rabu, 06 Juni 2018 | 00.18 WIB

Bagikan:
BernasIndonesia.com - Wanita Paruh Baya Asal Malang Gantung Diri Dirumah Kontrakan Anaknya, Kasus gantung diri kembali terjadi di wilayah hukum Polres Pacitan. Kali ini korban diketahui bernama Ganis Kurniawati (53) merupakan warga Desa Senguruh Rt. 23 Rw. 03 Kepanjen Malang, Ibu paruh baya tersebut nekat mengakhiri hipupnya dengan cara gantung diri.

Kapolsek Ngadirojo AKP M Paningfat saat di konfirmasi membenarkan jika telah ditemukan wanita paruh baya meninggal dengan cara gantung diri di kamar rumah kontrakan milik Umar warga Dusun Pucung Desa Hadiwarno Kecamatan Ngadirojo Pacitan,sekira pukul 12.30 WIB.

"Memang benar telah terjadi bunuh diri dengan cara gantung diri di pintu kamar mengunakan tali ikat pinggang,"jelasnya, Selasa (5/6/2018).

Lebih lanjut Kapolsek menerangkan bahwa korban yang saat itu sedang berkunjung ke rumah anak dan cucunya yang kontrak di rumah tersebut.

"Sekira pukul 10.00 WIB, korban memasuki kamar tidur dan diketahui oleh anaknya Roro Ayu Tanjungsari dan berpamitan akan tidur, namun sampai siang sekira pukul 12.30 WIB korban tidak keluar kamar,"terang mantan Kapolsek Pringkuku tersebut kepada pewarta.

Karena tidak keluar kamar dan dipanggil beberapa kali oleh suami korban Yudi Sutrisno namun tidak juga ada jawaban, Merasa curiga lantas suami korban kemudian melihat dari jendela, alangkah terkejutnya menyaksikan sang istri sedang bersandar didepan pintu kamar dengan posisi leher terikat.

"Lantas suami korban mendobrak pintu kamar dan mendapati istrinya sudah meninggal dunia dengan leher terikat sabuk ikat pinggang,"tambahnya.

Kemudian suami korban melaporkan kejadian tersebut ke Babinsa Kopda Andriyansyah dan Bhabinkamtibmas serta perangkat desa setempat guna mengevakuasi mayat korban dan petugas dari Polsek ngadirojo meluncur ke lokasi guna melakukan olah TKP.

Dugaan sementara Korban melakukan tindakan nekat tersebut karena depresi akibat sakit lambung yang dideritanya, meskipun sudah dilakukan operasi tetapi belum juga menemukan kesembuhan. (Zah)
Bagikan:
KOMENTAR
TERKINI